Friday, March 31, 2017

Lebih Mengenal Fiber Optic !

Assalamu'alikum wr. wb.

Apa kabar? Kali ini saya akan membagikan tentang fiber optic.





A. Pengertian Fiber Optic
Fiber Optic adalah saluran transmisi atau sejenis kabel yang terbuat dari kaca atau plastik yang sangat halus dan lebih kecil dari sehelai rambut, dan dapat digunakan untuk mentransmisikan sinyal cahaya dari suatu tempat ke tempat lain. Sumber cahaya yang digunakan biasanya adalah laser atau LED. Kabel ini berdiameter lebih kurang 120 mikrometer. Cahaya yang ada di dalam serat optik tidak keluar karena indeks bias dari kaca lebih besar daripada indeks bias dari udara, karena laser mempunyai spektrum yang sangat sempit. Kecepatan transmisi serat optik sangat tinggi sehingga sangat bagus digunakan sebagai saluran komunikasi.
B. Latar Belakang
Fiber optic mungkin sudah sangat familiar di kalangan orang - orang yang ada di dunia teknologi atau jaringan. Akan tetapi, banyak juga yang belum begitu tau tentang fiber optic yan sebenarnya.
C. Maksud dan tujuan
Agar kita lebih tau tentang fiber optic.
D. Pembahasan
Secara garis besar kabel serat optik terdiri dari 2 bagian utama, yaitu cladding dan core. Cladding adalah selubung dari inti (core). Cladding mempunyai indek bias lebih rendah daripada core akan memantulkan kembali cahaya yang mengarah keluar dari core kembali kedalam core lagi.
Berikut ini beberapa kelebihan bila kita menggunakan fiber optic :
  1. Lebar jalur besar dan kemampuan dalam membawa banyak data, dapat memuat kapasitas informasi yang sangat besar dengan kecepatan transmisi mencapai gigabit-per detik dan menghantarkan informasi jarak jauh tanpa pengulangan.
  2. Biaya pemasangan dan pengoperasian yang rendah serta tingkat. keamanan yang lebih tinggi.
  3. Ukuran kecil dan ringan, sehingga hemat pemakaian ruang.
  4. Imun, kekebalan terhadap gangguan elektromagnetik dan gangguan gelombang radio.
  5. Non-Penghantar, tidak ada tenaga listrik dan percikan api.
  6. Tidak berkarat.
Pelemahan (Attenuation) cahaya sangat penting diketahui terutama dalam merancang sistem telekomunikasi serat optik itu sendiri. Pelemahan cahaya dalam serat optik adalah adanya penurunan rata-rata daya optik pada kabel serat optik, biasanya diekspresikan dalam decibel (dB) tanpa tanda negatif. Berikut ini beberapa hal yang menyumbang kepada pelemahan cahaya pada serat optik
  1. Penyerapan (Absorption).
    Kehilangan cahaya yang disebabkan adanya kotoran dalam serat optik.
  2. Penyebaran (Scattering).
  3. Kehilangan radiasi (radiative losses).
Reliabilitas dari serat optik dapat ditentukan dengan satuan BER (Bit error rate). Salah satu ujung serat optik diberi masukan data tertentu dan ujung yang lain mengolah data itu. Dengan intensitas laser yang rendah dan dengan panjang serat mencapai beberapa km, maka akan menghasilkan kesalahan. Jumlah kesalahan persatuan waktu tersebut dinamakan BER. Dengan diketahuinya BER maka, Jumlah kesalahan pada serat optik yang sama dengan panjang yang berbeda dapat diperkirakan besarnya.
Berikut ini kode warna pada kabel serat optic :
Dalam standarisasinya kode warna dari selubung luar (jacket) kabel serat optik jenis Patch Cord adalah sebagai berikut:

Warna selubung luar/jacket Artinya
Kuning serat optik single-mode
Jingga serat optik multi-mode
Aqua Optimal laser 10 giga 50/125 mikrometer serat optik multi-mode
Abu-Abu Kode warna serat optik multi-mode, yang tidak digunakan lagi
Biru Kadang masih digunakan dalam model perancangan

Berikut merupakan konektor pada kabel serat optic :
Pada kabel serat optik, sambungan ujung terminal atau disebut juga konektor, biasanya memiliki tipe standar seperti berikut:
  1. FC (Fiber Connector): digunakan untuk kabel single mode dengan akurasi yang sangat tinggi dalam menghubungkan kabel dengan transmitter maupun receiver. Konektor ini menggunakan sistem drat ulir dengan posisi yang dapat diatur, sehingga ketika dipasangkan ke perangkat lain, akurasinya tidak akan mudah berubah.
  2. SC (Subsciber Connector): digunakan untuk kabel single mode, dengan sistem dicabut-pasang. Konektor ini tidak terlalu mahal, simpel, dan dapat diatur secara manual serta akurasinya baik bila dipasangkan ke perangkat lain.
  3. ST (Straight Tip): bentuknya seperti bayonet berkunci hampir mirip dengan konektor BNC. Sangat umum digunakan baik untuk kabel multi mode maupun single mode. Sangat mudah digunakan baik dipasang maupun dicabut.
  4. Biconic: Salah satu konektor yang kali pertama muncul dalam komunikasi fiber optik. Saat ini sangat jarang digunakan.
  5. D4: konektor ini hampir mirip dengan FC hanya berbeda ukurannya saja. Perbedaannya sekitar 2 mm pada bagian ferrule-nya.
  6. SMA: konektor ini merupakan pendahulu dari konektor ST yang sama-sama menggunakan penutup dan pelindung. Namun seiring dengan berkembangnya ST konektor, maka konektor ini sudah tidak berkembang lagi penggunaannya.
  7. E200
Selanjutnya jenis-jenis konektor tipe kecil:
  1. LC
  2. SMU
  3. SC-DC
Jika Anda ingin tahu lebih tentang Fiber optic, Anda bisa membuka di dokumentasi resminya di link ini https://id.wikipedia.org/wiki/Serat_optik 
E. Kesimpulan
Jadi, mempelajari fiber optic itu sangat penting karena pengembangannya juga luas.
F. Referensi
http://wastongmg.blogspot.co.id/2017/04/pengertian-fiber-optic.html 
https://id.wikipedia.org/wiki/Serat_optik 
Read More

Thursday, March 30, 2017

Memutar musik dari terminal ?

Assalamu'alaikum wr. wb.

Hai pembaca ? Pernah kepikiran nggak mutar musik lewat terminal? Gimana sih caranya ? Nahh, kali ini saya sharing caranya.



A. Pengertian CMUS
CMUS adalah konsol kecil dan cepat pemutar audio untuk Unix seperti sistem operasi. Cmus didistribusikan di bawah ketentuan GNU General Public License (GPL) dan beroperasi secara eksklusif melalui antarmuka pengguna berbasis teks, dibangun dengan ncurses.
B. Latar belakang
Selama ini, biasanya mayoritas memutar musik hanya di mode GUI saja.
C. Maksud dan tujuan
  • Agar dapat mengetahui bagaimana memutar musik di mode CLI.
  • Agar memutar musik tidak hanya monoton di mode GUI.
  • Unuk menambah pengetahuan kita.
D. Alat dan bahan
  • Laptop
  • Jaringan internet
  • Aplikasi Cmus
  • Beberapa lagu / musik
E. Waktu
Tergantung kecepatan koneksi internet dan kelancaran Anda.
F. Pelaksanaan
1. Pertama, kita install dulu aplikasi Cmusnya dengan perintah "apt-get install cmus"

2. Jika sudah selesai, ketik cmus lalu enter. Akan muncul seperti di bawah ini.

 

3. Selanjutnya, tekan 5 untuk menambahkan musik. Lalu muncul seperti berikut yaitu folder - folder di PC kita, lalu pilih folder musiknya, enter.


4. Lalu, akan muncul daftar musiknya seperti berikut.


5. Pilih musiknya, lalu enter. Lalu musik sudah bisa diputar.

 

G. Kesimpulan
Kita dapat memutar musik melalui terminal, tidak melalui media seperti biasanya.

H. Referensi
Teman sharing.
Wassalamu'alaikum wr. wb.
Read More

Wednesday, March 29, 2017

Apa itu Switch ?

Assalamu'alaikum wr. wb.

Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tentang Apa itu switch dan beberapa penjelasannya.



A. Pengertian Switch
Switch adalah sebuah alat jaringan yang melakukan penjembatan tak tampak (penghubung penyekatan (segmentation) banyak jaringan dengan pengalihan berdasarkan alamat MAC.
B. Latar Belakang
Switch dapat beroperasi di lebih dari satu model osi. Tidak hanya pada satu lapisan layer.
C. Maksud dan tujuan
Agar kita mengetahui switch itu apa dan fungsinya serta fitur - fiturnya.
D. Pembahasan

1. Cara Kerja Switch
Switch mengirimkan data mengikuti MAC Address yang terdapat pada NIC sehingga switch mengetahui alamat tujuannya. Ketika paket data dikirimkan melalui salah satu port pada switch, maka tidak akan terlihat dan tidak terkirim ke setiap port lainnya sehingga masing - masing port memiliki bandwith penuh. Hal ini menyebabkan pentransferan data lebih aman.
2. Keuntungan Switch
Performance : Karena sistem tertentu yang melekat pada switch hanya melihat informasi secara eksplisit ditujukan kepada NIC, ada sedikit overhead waktu yang dihabiskan membuang paket yang tidak perlu membaca setiap NIC mendapatkan paket sendiri dikirimkan ke switch secara independen satu sama lain terikat dengan NIC beralih. Hemat kabel, karena kabel straight atau cross yang sudah ada dapat digunakan di switch.
3. Kerugian Switch
– Harga sedikit lebih mahal daripada HUB dikarenakan switch adalah perkembangan dari HUB
– HUB hanya memiliki satu collision control untuk semua port yang memungkinkan dapat terjadinya bentrok/tabrakan data karena transmisi data hanya dikontrol oleh satu collision
– Hanya dapat menggunakan kabel straight, jadi bila ingin menggunakan kabel cross yang sudah ada harus diubah menjadi kable straight terlebih dahulu.
E. Kesimpulan
Di dalam switch terdapat mekanisme (proses) filtering dan forwarding traffic jaringan.
F. Referensi
https://irziqamdiken.wordpress.com/tag/kekurangan-kelebihan-switch/

Wassalamu'alaikum wr. wb.
Read More

Monday, March 27, 2017

PUTTY ON LINUX ?




Assalamu'alaikum wr. wb.

Halo pembaca? Pada kesempatan kali ini saya akan sharing tentang software PuTTY.



http://www.sippila.pl/images/programy/Plink_ikona.png


A. Pengertian PuTTy
PuTTy adalah gratis dan open-source terminal emulator, konsol serial dan transfer file aplikasi jaringan. Ini mendukung beberapa protokol jaringan, termasuk SCP, SSH, Telnet, rlogin dan koneksi soket mentah. Hal ini juga dapat terhubung ke port serial. Nama "Putty" tidak memiliki makna definitif.

B. Latar Belakang
PuTTy lebih memudahkan kita untuk meremote server kita daripada SSH atau Telnet.

C. Maksud dan tujuan
  • Agar kita mengetahui cara yang lebih mudah dan cepat untuk masuk ke remote control.
  • Agar pembaca dapat mempraktekkan dan menerapkan tutorial ini.
E. Waktu
 Kurang lebih 5 menit.
D. Alat dan bahan
  • Laptop
  • Jaringan internet
  • Software PuTTY
F. Pelaksanaan
1. Pertama, kita install aplikasi PuTTY terlebih dahulu di terminal dengan perintah apt-get install putty.


2. Kedua, buka software PuTTY di menu
3. Ketiga, jika sudah muncul tampilan seperti gambar di bawah isi Host Name (or IP Address) dengan IP Address kalian, lalu tandai connection type Raw, Telnet, Rlogin, SSH atau serial (sesuai yang Anda inginkan). Pengaturan yang lain default saja. Lalu Save.

 

4. Lalu jika sudah masuk di tampilan CLI seperti akan login SSH, isi username dan password Anda. 
5. Setelah itu Anda bisa meremote server Anda.

G. Kesimpulan
Software PuTTY ini lebih simple dan lebih memudahkan kita untuk meremote server.
Read More

Saturday, March 25, 2017

Domain Blocker ?

Assalamu'alaikum wr. wb.

Apa kabar pembaca? Kali ini saya akan membagikan tentang aplikasi domain blocker.


  


A. Pengertian Domain Blocker
Domain blocker merupakan sebuah aplikasi atau program di linux yang digunakan untuk memblokir sebuah situs - situs website yang tidak layak atau tidak kita inginkan. Kita juga dapat mengunblock karena tidak bersifat permanen.
B. Latar Belakang
Banyak situs - situs atau website yang tidak layak untuk ditayangkan yang kadang muncul di browser kita.
C. Maksud dan tujuan
  • Agar kita mengetahui jika ada aplikasi yang dapat memblokir situs / website yang tidak kita inginkan.
  • Agar kita dapat menerapkan domain blocker ini jika kita ingin memblokir suatu situs website.
D. Alat dan bahan
  • Laptop
  • Jaringan internet
E. Waktu
Kurang lebih 5 menit.
F. Pelaksanaan
1. Pertama, kita buka aplikasi domain blocker.


 2. Kemudian, kita klik Add, lalu muncul tampilan seperti di bawah ini. Ketikkan domain name yang akan kita blokir, misalnya "www.detik.com" lalu ok.




3. Selanjutnya, jika sudah akan masuk ke entri seperti berikut ini.




4. Setelah itu, kita coba buka situs yang sudah kita blokir tadi di browser. Jika berhasil maka tampilannya seperti berikut.




F. Kesimpulan
Dengan menggunakan domain blocker ini, sangat membantu kita untuk menghindari situs - situs yang tidak kita inginkan atau tidak layak untuk publik.

G. Referensi
Teman yang sharing di depan
http://wastongmg.blogspot.co.id/2017/03/domain-blocker-aplikasi-linux-pemblokir.html

Wassalamu'alaikum wr. wb.
Read More

Friday, March 24, 2017

How to create VPN ?

https://imagenes.es.sftcdn.net/es/scrn/3340000/3340198/vpn-one-click-01-700x393.jpg


A. Pengertian VPN
Sebuah virtual private network (VPN) adalah virtual perpanjangan jaringan pribadi melalui jaringan publik, seperti internet. Hal ini memungkinkan pengguna untuk mengirim dan menerima data melalui jaringan bersama atau publik seakan perangkat komputasi mereka langsung terhubung ke jaringan pribadi. Aplikasi berjalan melintasi VPN karena itu dapat mengambil manfaat dari fungsi, keamanan , dan manajemen dari jaringan pribadi.
B. Latar Belakang
VPN lebih memudahkan kita untuk connect ke jaringan.
C. Maksud dan tujuan
  • Agar pembaca dapat mengetahui seputar VPN
  • Supaya dapat mempraktekkan dan menerapkan VPN dalam keseharian.
D. Alat dan bahan
  • Laptop
  • Koneksi internet (wifi)
E. Waktu
Kurang lebih 5 menit. 
F. Pelaksanaan
1. Pertama, kita konfigurasi VPN di mikrotiknya terlebih dahulu. Buka winbox, pilih PPP. Pilih tab Secrets.

 

2. Lalu, Klik (+) untuk menambah entri. Isi kolom name dan password sesuai yang Anda inginkan. Untuk kolom Service pilih pptp, lalu local address dan remote address diisi sesuai Anda. Apply, lalu OK.


3. Selanjutnya, kita konfigurasi di network adapternya. Klik icon network, lalu Edit Connection. Klik Add, lalu pilih Connection Type yang PPTP. Kemudian Create.


4. Kemudian, pada tahap seperti di bawah ini Connection namenya dengan nama yang Anda inginkan, isi Gatewaynya dengan gateway mikrotik.  Isi username dan password Anda. Lalu Save.



5. Lalu, coba connect kanke vpnnya seperti gambar di bawah ini.


6.  Jika sudah connect, akan muncul notifikasi seperti ini. 



G. Kesimpulan
Dengan menggunakan VPN, kita akan lebih mudah connect ke jaringan dan tidak putus - putus jaringannya.
Read More

Thursday, March 23, 2017

TROUBLESHOOTING "WARNING : REMOTE HOST IDENTIFICATION HAS CHANGED"

Assalamu'alaikum wr. wb.

Apa kabar pembaca ? Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tentang masalah yang saya alami dan cara mengatasinya.


https://guard-itsolutions.com/wp-content/uploads/2014/11/troubleshooting_veteran_cooling_2.jpg


A. Pengertian OpenSSH
OpenSSH adalah suite keamanan jaringan tingkat -terkait utilitas berdasarkan Secure Shell (SSH) protokol, yang membantu untuk mengamankan jaringan komunikasi melalui enkripsi lalu lintas jaringan lebih dari beberapa metode otentikasi dan dengan menyediakan kemampuan tunneling aman.
B. Latar Belakang
Dengan menggunakan OpenSSH, itu memudahkan kita saat konfigurasi.
C. Maksud dan tujuan
Agar menjadi referensi bagi pembaca jika mendapat permasalahan yang sama.
D. Waktu
Tergantung koneksi internet dan kecepatan mengetik Anda.
E. Alat dan bahan
  • Laptop
  • Koneksi internet
F. Troubleshooting

1. Nah, kan pertamanya kan saya mau masuk ssh, lalu seperti gambar di bawah ini.


2. Lalu, kita ketik perintah "rm /home/useranda/.ssh/known_hosts" 


3. Lalu, coba lagi masuk ssh.
  

G. Kesimpulan
Kunci sidik jari (key fingerprint) yang sudah login bertabrakan dengan userssh sebelumnya dan kita hanya perlu menghapus data yang sudah login tersebut.

H. Referensi
http://www.yekayee.us/2017/02/cara-mengatasi-warning-remote-host.html
Wassalamu'alaikum wr. wb.
Read More

Wednesday, March 22, 2017

OPEN SOURCE VS CLOSED SOURCE



A. Pengertian Sistem Operasi (Operating System)
Sebuah sistem operasi (OS) adalah perangkat lunak sistem yang mengelola perangkat keras komputer dan perangkat lunak sumber daya dan menyediakan umum layanan untuk program komputer . Semua program komputer , termasuk firmware , memerlukan sistem operasi berfungsi.
B. Latar Belakang
Ada dua jenis sistem operasi yaitu Open Source dan Closed Source.
C. Maksud dan tujuan
Agar kita lebih memahami tentang sistem operasi, terutama open source dan closed source.
D. Pembahasan

1. Open Source
Open source adalah sistem pengembangan yang tidak dikoordinasi oleh suatu individu / lembaga pusat, tetapi oleh para pelaku yang bekerja sama dengan memanfaatkan kode sumber (source-code) yang tersebar dan tersedia bebas (biasanya menggunakan fasilitas komunikasi internet).
Kelebihan :  
  • Perangkat lunak open source biasanya lebih mudah untuk mendapatkan dari perangkat lunak berpemilik, sering mengakibatkan peningkatan penggunaan.
  • Ketersediaan implementasi open source dari standar dapat meningkatkan adopsi standar itu.
  • Biaya yang lebih rendah dari pemasaran dan jasa logistik yang diperlukan untuk OSS.
  • Pengembangan open source menawarkan potensi untuk teknologi yang lebih fleksibel dan inovasi lebih cepat.
  • Perangkat lunak bebas dapat dikembangkan sesuai dengan persyaratan teknis semata. 
Kekurangan :
  • Kompabilitas hardware tiadk terjamin terutama pada sistem operasi.
  • Interface terkadang tidak user friendly.
  • Kurangnya SDM yang bisa memanfaakan open source.
  • Tidak proteksi terhadap HAKI.

2. Closed Source
Closed source berarti program komputer yang kode sumber tidak dipublikasikan. Kode sumber tidak dibagi dengan publik bagi siapa saja untuk melihat atau mengubah. Closed source adalah kebalikan dari open source. Sebagian besar perusahaan yang menjual perangkat lunak mereka untuk uang membuatnya ditutup source sehingga orang tidak dapat dengan mudah mengubah atau menyalin secara gratis.
 Kelebihan :
  • Kestabilan sistem terjamin karena ada penanggung jawab resmi.
  • Support langsung dari pemilik aplikasi / program.
  • Mudah mendapatkan sertifikasi.
  • Lebih mudah digunakan, dipelajari, ataupun dipahami karena mayoritas pengguna menggunakannya pada daerah tertentu. 
Kekurangan :
  • Tidak ada support khusus dari developer.
  • Celah yang terbuka, bisa dimanfaatkan untuk pengambilan informasi.
  • Sosialisasi pemakaian, agak sulit, karena mumnya pengguna menggunakan closed source hanya pada daerah tertentu.
  • Sulit untuk mendapatkan sertifikasi.
  • Adanya lisensi yang mengharuskan pengguna untuk menyediakan dana.
  • Pengembangan terbatas.
  • Diperlukan antivirus.
  • Aplikasi umumnya tersedia berbayar.

E. Kesimpulan
Pengembangan Open Source sangat berpotensi bagi kemajuan teknologi, sedangkan Closed Source pengembangannya terbatas.
F. Referensi
http://wastongmg.blogspot.co.id/2017/03/open-source-dan-closed-source.html
https://en.wikipedia.org/wiki/Open-source_software

    Read More

    Tuesday, March 21, 2017

    Securing Web Server (HTTPS)

    Assalamu'alaikum wr. wb.

    Apa kabar? Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tentang HTTPS.
    Langsung saja.




    A. Pengertian HTTPS
    HTTPS adalah protokol untuk komunikasi yang aman melalui jaringan komputer yang banyak digunakan di Internet. HTTPS terdiri dari komunikasi melalui Hypertext Transfer Protocol (HTTP) dalam koneksi terenkripsi dengan Transport Layer Security, atau pendahulunya, Secure Sockets Layer. Motivasi utama untuk HTTPS adalah otentikasi dari mengunjungi situs dan perlindungan privasi dan integritas dari data yang dipertukarkan.
    B. Latar Belakang
    Dalam penyebaran populer di internet, HTTPS menyediakan otentikasi website dan terkait web server dengan yang satu berkomunikasi, yang melindungi terhadap serangan man-in-the-middle.
    C. Maksud dan tujuan
    • Agar mengetahui pengertian https 
    • Dapat mempraktekkannya di kehidupan sehari - hari
    D. Alat dan bahan
    • Laptop
    • Jaringan internet
    E. Waktu
    Kurang dari 30menit (tergantung internetnya)
    F. Pelaksanaan
    1. Pertama, pastikan PC Anda connect internet dan terhubung ke server.
    2. Kedua, buka terminal yang sudah meremot ke server Anda. Ketik perintah "openssl req -new -509 -days 365 -nodes -out /etc/apache2/apache2.pem -keyout /etc/apache2/apache2.pem "

    Jika sudah muncul seperti gambar di atas, isi. 
    Keterangan :
    Country Name : [Nama Negara]
    State or Province Name : [Nama Provinsi]
    Locality Name : [Nama Kota]
    Organization Name : [Nama Organisasi]
    Organzational Unit Name : [Nama Unit Organisasi]
    Common Name : [Nama biasa, contohnya server kita]
    Email Address : [Alamat Email]

    3. Selanjutnya, Anda harus meng-enable mode ssl dengan perintah "a2enmod ssl"
     
    4. Lalu akan muncul perintah untuk merestart. Restart dengan perintah "service apache2 restart"




    5. Kemudian, edit file di "/etc/apache2/ports.conf" periksa apakah ada tiga baris terbawah seperti gambar dibawah ini yaitu “Listen 443”

     

    Keluar dan simpan dengan ctrl+x lalu y, enter.
    6. Kemudian, edit file di "/etc/apache2/sites-available/default". Tambahkan baris berikut di baris paling bawah. 
    <VirtualHost *:443>
    ServerName smknpringsurat.tk
    ServerAlias www.smknpringsurat.tk

    SSLEngine on
    SSLCertificateFile /etc/apache2/apache2.pem
    </VirtualHost>
    7. Selanjutnya, restart dengan perintah "service apache2 restart"
    8. Kemudian, coba tes di browser apakah sudah bisa atau belum dengan mengetik "https://smknpringsurat.tk"

    Jika sudah muncul tampilan seperti gambar di atas, Klik Advanced.
    Lalu akan muncul tampilan seperti di bawah ini.



    Kemudian klik Add Exception. Lalu muncul tampilan seperti gambar di bawah ini. Tandai Permanently store this exception. Kemudian Confirm Security Exception.

    Pastikan ketelitiannya dalam mengkonfigurasi.
    G. Kesimpulan
    Jadi, jika kita menggunakan https, data kita yang kita akses di internet sudah terenskripsi.
    H. Referensi
    Buku Konfigurasi Debian Server_Ver_BLC-Telkom.pdf
    Teman satu kelompok

    Wassalamu'alaikum wr. wb.
    Read More

    Monday, March 20, 2017

    Create VM on Proxmox ?

    Assalamu'alaikum wr. wb.

    Halo pembaca! Kembali lagi bersama saya di Vina Blog!
    Kali ini saya akan membagikan tentang cara membuat VM di proxmox.

    A. Pengertian VM
    VM (Virtual Machine) adalah sebuah virtual machine yg berfungsi seperti komputer virtual didalam sebuah OS, sama halnya seperti VirtualBox yg juga menggunakan system virtual.
    B. Latar Belakang
    VM merupakan versi virtual yang lebih berani untuk dicoba daripada virtualbox.
    C. Maksud dan tujuan
    • Agar dapat mengetahui VM itu apa dan bagaimana cara membuatnya.
    • Agar dapat mempraktekkannya dalam kegiatan belajar.
    D. Alat dan bahan
    • Laptop
    • Jaringan internet
    • PC server 
    E. Waktu
    • Kurang dari 5 menit
    • Tergantung kecepatan koneksi internet
    • Tergantung kelancaran dalam membuat VM (penguasaan konsep)
    F. Pelaksanaan
    1. Pastikan Anda sudah connect dengan server, masuk ke proxmox anda.
    2. Pertama, klik icon atau opsi Create VM di pojok kanan atas.


    3. Lalu, akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini. 
    Isi VM ID, misalnya punya saya 1426. (VM ID ini tidak boleh sama, harus berbeda dari yang lain). 
    Di name, isi nama yang ingin Anda gunakan. Misalnya, Vina.
    JIka sudah lalu Next.


    4. Selanjutnya, Anda disuruh untuk memilih tipe OS. Tandai yang Anda pilih, lalu Next.


    5. Tahap selanjutnya yaitu Anda disuruh untuk memasukkan file ISO yang akan Anda gunakan. Pilih ISO image, isi. Next.



    6. Kemudian, tahap berikutnya Anda akan disuruh mengisi jumlah / kapasitas harddisk yang ingin Anda gunakan. Sebaiknya sesuai kebutuhan. Lalu next.



    7. Tahap berikutnya yaitu pengaturan processornya. Next.



    8. Kemudian, Anda disuruh untuk mengatur size memory yang akan digunakan. Next.



    9. Selanjutnya, Isi VLAN Tag (sama seperti VM ID) . Lalu next.


    10. Tahap ini adalah tahap konfirmasi, teliti dulu jika ada yang salah. JIka sudah, finish.


    11. Lalu, selesai.

    G. Referensi
    http://wastongmg.blogspot.co.id/2017/03/how-to-create-vm-on-proxmox.html

    Wassalamu'alaikum wr. wb.
    Read More

    Saturday, March 18, 2017

    Manajemen Proyek Bidang IT (Important)

    Assalamu'alikum wr. wb.

    Welcome back to my blog!
    Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan materi yang kemaren saya dapatkan, yaitu Manajemen proyek di bidang IT.

    Hasil gambar untuk manajemen proyek bidang IT


    A. Pengertian Manajemen Proyek
    Manajemen adalah rangkaian kegiatan (dalam proses memimpin dan mengendalikan kegiatan anggota organisasi) dalam rangka mencapai tujuan organisasi. 
    Proyek adalah suatu paket atau rangkaian kegiatan yang dilakukan dalam jangka waktu tertentu dengan alokasi sumber daya tertentu dan untuk mencapai sasaran tertentu yang telah ditargetkan.
    B. Latar Belakang
    Banyak orang IT yang lemah dalam manajemennya.

    C. Maksud dan Tujuan
    Agar kita dapat mengetahui tentang manajemen proyek, terutama di bidang IT.
    D. Materi

    Prinsip umum manajemen proyek
    George R. Terry telah merumuskan fungsi fungsi tersebut sebagai POAC (Planning, Orgganizing, Actuating, Controlling)
    • P lanning (Perencanaan)
    • O rganizing (Pengorganisasian)
    • A ctuating (Penggerakan)
    • C ontroling (Pengendalian)A. Planning (Perencanaan)

    A. Planning (Perencanaan)
    Planning adalah proses yang secara sistematis mempersiapkan kegiatan guna mencapai tujuan dan sasaran tertentu. Kegiatan diartikan sebagai kegiatan yang dilakukan dalam rangka pekerjaan konstruksi, baik yang menjadi tanggung jawab pelaksana (kontraktor) maupun pengawas (konsultan). Kontraktor maupun konsultan, harus mempunyai konsep planning” yang tepat untuk mencapai tujuan sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing.
    Pada proses planning perlu diketahui hal-hal sebagai berikut :
    • Permasalahan yang terkait dengan tujuan dan sumber daya yang tersedia.
    • Cara mencapai tujuan dan sasaran dengan memperhatikan sumber daya yang tersedia.
    • Penerjemahan rencana kedalam program-program kegiatan yang kongkrit.
    • Penetapan jangka waktu yang dapat disediakan guna mencapai tujuan dan sasaran.

    B. Organizing (Pengorganisasian)
    Organizing (pengorganisasian kerja) dimaksudkan sebagai pengaturan atas suatu kegiatan yang dilakukan oleh sekelompok orang, dipimpin oleh pimpinan kelompok dalam suatu wadah organisasi. Wadah organisasi ini menggambarkan hubungan-hubungan struktural dan fungsional yang diperlukan untuk menyalurkan tanggung jawab, sumber daya maupun data.
    Dalam proses manajemen, organisasi berfungsi untuk :
    • Menjamin terpeliharanya koordinasi dengan baik.
    • Membantu pimpinannua dalam menggerakkan fungsi - fungsi manajemen.
    • Mempersatukan pemikiran dari satuan organisasi yang lebih kecil yang berbeda di dalam organisasinya.
    Dalam fungsi organizing, koordinasi merupakan mekanisme hubungan struktural maupun fungsional yang secara konsisten harus dijalankan. Koordinasi dapat dilakukan melalui mekanisme :
    • Koordinasi vertikal (menggambarkan fungsi komando),
    • Koordinasi horizontal (menggambarkan interaksi satu level); dan
    • Koordinasi diagonal (menggambarkan interaksi berbeda level tapi di luar fungsi komando). Koordinasi vertikal dan bersifat hirarkis :
    • Pelaksana Konstruksi : koordinasi antara General Superintendant dengan Material
    • Superintendant atau dengan Construction Engineer atau dengan Equipment Superintendant.
    • Field Supervision Team, koordinasi antara Site Engineer dengan Quantity Engineer atau dengan Quality Engineer merupakan koordinasi vertikal dan bersifat hirarkis.
    Koordinasi horizontal dan bersifat satu level :
    • Pelaksanaan konstruksi, koordinasi antara Material Superintendant dengan Construction Engineer atau dengan Equipment Superintendant merupakan. 
    • Field Supervision Team, koordinasi antara Quantity Engineer atau dengan Quality Engineer merupakan koordinasi horizontal dan bersifat satu level.
    Koordinasi diagonal :
    Koordinasi antara General Superintendant dengan Site Engineer merupakan koordinasi horizontal dan bersifat satu level, sedangkan koordinasi antara Kepala Satuan Kerja Pekerjaan Civil Works dengan General Superintendant atau dengan Site Engineer merupakan koordinasi vertikal.


    C. Actuating (Penggerakan)

    Actuating diartikan sebagai fungsi manajemen untuk menggerakkan orang yang tergabung dalam organisasi agar melakukan kegiatan yang telah ditetapkan di dalam planning. Pada tahap ini diperlukan kemampuan pimpinan kelompok untuk menggerakkan, mengarahkan, dan memberikan motivasi kepada anggota kelompoknya untuk secara bersama-sama memberikan kontribusi dalam menyukseskan manajemen proyek mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan.
    Berikut ini beberapa metoda mensukseskan “actuating” yang dikemukakan oleh George R. Terry, yaitu:
    • Hargailah seseorang apapun tugasnya sehingga ia merasa keberadaannya di dalam kelompok atau organisasi menjadi penting.
    • Instruksi yang dikeluarkan seorang pimpinan harus dibuat dengan mempertimbangkan adanya perbedaan individual dari pegawainya, hingga dapat dilaksanakan dengan tepat oleh pegawainya. 
    • Perlu ada pedoman kerja yang jelas, singkat, mudah difahami dan dilaksanakan oleh pegawainya.
    • Lakukan praktek partisipasi dalam manajemen guna menjalin kebersamaan dalam penyelenggaraan manajemen, hingga setiap pegawai dapat difungsikan sepenuhnya sebagai bagian dari organisasi.
    • Upayakan memahami hak pegawai termasuk urusan kesejahteraan, sehingga tumbuh sense of belonging dari pegawai tersebut terhadap tempat bekerja yang diikutinya.
    • Pimpinan perlu menjadi pendengar yang baik, agar dapat memahami dengan benar apa yang melatarbelakangi keluhan pegawai, sehingga dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam pengambilan sesuatu keputusan.
    • Seorang pimpinan perlu mencegah untuk memberikan argumentasi sebagai pembenaran atas keputusan yang diambilnya, oleh karena pada umumnya semua orang tidak suka pada alasan apalagi kalau dicari-cari agar bisa memberikan dalih pembenaran atas keputusannya.
    • Jangan berbuat sesuatu yang menimbulkan sentimen dari orang lain atau orang lain menjadi naik emosinya.
    • Pimpinan dapat melakukan teknik persuasi dengan cara bertanya sehingga tidak dirasakan sebagai tekanan oleh pegawainya.
    • Perlu melakukan pengawasan untuk meningkatkan kinerja pegawai, namun haruslah dengan cara-cara yang tidak boleh mematikan kreativitas pegawai.

    D. Controlling (Pengendalian)
    Controlling diartikan sebagai kegiatan guna menjamin pekerjaan yang telah dilaksanakan sesuai dengan rencana. Didalam manajemen proyek jalan atau jembatan, controlling terhadap pekerjaan kontraktor dilakukan oleh konsultan melalui kontrak supervisi, dimana pelaksanaan pekerjaan konstruksinya dilakukan oleh kontraktor. Pengawas Umum (General Superintendat) berkewajiban melakukan Pengendalian (secara berjenjang) terhadap pekerjaan yang dilakukan oleh staf di bawah kendalinya yaitu Site Administration, Quantity Surveyor, Materials Superintendant, Construction Engineer, dan Equipment Engineer untuk memastikan masing-masing staf sudah melakukan tugasnya dalam koridor “jaminan kualitas (quality assurance)”. Sehingga, tahap-tahap pencapaian sasaran sebagaimana direncanakan dapat dipenuhi.
    Kegiatan ini berlaku juga dalam kegiatan internal konsultan supervisi, dalam artian, kepada pihak luar konsultan supervisi itu bertugas mengawasi kontraktor, selain itu secara internal Site Engineer juga melakukan controlling terhadap Quantity Engineer dan Quality Engineer. Secara keseluruhan internal controlling ini dapat mendorong kinerja konsultan supervisi lebih baik di dalam mengawasi pekerjaan kontraktor.Ruang lingkup kegiatan controlling mencakup pengawasan atas seluruh aspek pelaksanaan rencana, antara lain adalah:
    • Produk pekerjaan, baik secara kualitatif maupun kuantitatif
    • Seluruh sumber-sumber daya yang digunakan (manusia, uang, peralatan, bahan)
    • Prosedur dan cara kerjanya
    • Kebijaksanaan teknis yang diambil selama proses pencapaian sasaran.
    Controlling harus bersifat obyektif dan harus dapat menemukan fakta - fakta tentang pelaksanaan pekerjaan di lapangan dan berbagai faktor yang mempengaruhinya. Rujukan untuk menilainya adalah memperbandingkan antara rencana dan pelaksanaan, untuk memahami kemungkinan terjadinya penyimpangan.

    Definisi Manajemen Proyek (H. Kerzner: 1982)
    Kegiatan merencanakan, mengorganisasikan, mengendalikan sumber daya lembaga untuk mencapai sasaran jangka pendek yang sudah ditentukan.
    Manajemen proyek menggunakan pendekatan sistem dengan hirarki (arus kegiatan) vertikal maupun horizontal.

    Konsepsi Manajemen Proyek
    Berdasarkan definisi Kerzner :
    1. Menggunakan pengertian manajemen berdasar fungsi.
    2. Kegiatan yang dikelola berjangka pendek dengan sasaran yang telah digariskan secara spesifik.
    Peran proyek dalam manajemen
    • Suatu kegiatan yang bersifat temporer untuk menghasilkan suatu produk atau layanan bersifat unik.
    • Temporer (berarti tidak terus - menerus / rutin).
    • Jelas tujuannya.
    Proyek dan Program
    Proyek berbeda dengan program
    Jika proyek adalah paket atau rangkaian kegiatan yang merupakan bagian dari program berlangsung dalam jangka waktu yang telah ditentukan (terbatas) dengan alokasi sumber daya dan untuk mencapai sasaran yang telah ditetapkan (indikatornya jelas).
    Sedangkan program merupakan sederetan kegiatan yang akan dilakukan untuk mencapai tujuan tertentu.
    Kesimpulannya, kegiatan yang sudah dilakukan itu bukan merupakan program.
    Kenapa manajemen proyek diperlukan ?
    • Supaya target tercapai,
    • Ingin melakukan perubahan dan pengembangan,
    • Memerlukan kecepatan (tidak seperti bisnis biasanya),
    • Untuk mendukung pelaksanaan rencana strategi,
    • Memerlukan terobosan. 
    Tahapan manajemen proyek
    • Tahap Identifikasi / inisiasi, yaitu tahap memilih atau menentukan proyek.
    • Desain, yaitu perencanaan, pendanaan, penganggaran.
    • Implementasi (pelaksanaan), yaitu organisasi, penjadwalan, mobilisasi sumber daya.
    • Evaluasi, yaitu monitoring, pengendalian.
    • Audit proyek.
    • Terminasi, yaitu penutupan proyek.
    E. Referensi
    Buku KONSEPSI MANAJEMEN PROYEK DI BIDANG IT.pdf

    Semoga bermanfaat. Terima kasih.

    Wassalamu'alikum wr. wb.
    Read More

    Friday, March 17, 2017

    HTTP Vs HTTPS ?

    Assalamu'alaikum wr. wb.

    Hai pembaca! Kali ini saya akan memposting tentang Perbedaan HTTP dan HTTPS.
    

    A. Pengertian HTTP dan HTTPS

    Hasil gambar untuk http 
    Http atau Hypertext Transfer Protocol (HTTP) adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia. Penggunaannya banyak pada pengambilan sumber daya yang saling terhubung dengan tautan, yang disebut dengan dokumen hiperteks, yang kemudian membentuk World Wide Web pada tahun 1990 oleh fisikawan Inggris, Tim Berners-Lee.


       

    HTTPS (HTTP Secure) merupakan versi aman dari HTTP, protokol komunikasi dari World Wide Web. Ditemukan oleh Netscape Communications Corporation untuk menyediakan autentikasi dan komunikasi tersandi dan penggunaan dalam komersi elektris.
    Selain menggunakan komunikasi plain text, HTTPS menyandikan data sesi menggunakan protokol SSL (Secure Socket layer) atau protokol TLS (Transport Layer Security). Pada umumnya port HTTPS adalah 443.
    B. Latar Belakang
    HTTPS menjamin tiga keamanan berikut :
    1. Autentikasi server memungkinkan peramban dan pengguna memiliki kepercayaan bahwa mereka sedang berbicara kepada server aplikasi sesungguhnya.
    2. Kerahasiaan data berarti eavesdropper tidak dapat mengerti komunikasi antara peramban pengguna dan server web, karena data tersandi. 
    3. Integritas data berarti penyerang jaringan tidak dapat merusak atau mengubah isi komunikasi antara peramban pengguna dengan server web, karena divalidasi oleh message authentication code (MAC). 
    C. Maksud dan tujuan
    Agar kita mengetahui lebih tentang HTTP / HTTPS.
    D.  Materi
    1. Keamanan data yang dikirimkan
    HTTP tidak menjamin keamanan data yang ditransmisikan antara client dengan server.

    HTTPS menjamin keamanan data yang dikirimkan. Berikut 3 aspek yang ditangani oleh HTTPS, yaitu :

    a. Autentikasi Server, dengan adanya autentikasi server, pengguna yakin sepenuhnya bahwa ia sedang berkomunikasi dengan server yang ia tuju. 

    b. Kerahasiaan Data, data yang ditransmisikan tidak akan bisa dipahami oleh pihak lain, karena data yang ditransmisikan sudah dienkripsi. 

    c. Integritas Data, data yang sedang ditransmisikan tidak dapat diubah oleh pihak lain, karena akan divalidasi oleh message authentication code (MAC).
    2. Kebutuhan SSL 
    Secure Socket Layers (SSL) adalah teknologi keamanan yang memungkinkan untuk melakukan enkripsi terhadap data yang akan ditransmisikan antara client dan server. SSL memungkinkan kita untuk dapat mengirim informasi penting, seperti nomor kartu kredit dan login credential, dengan aman. Secara default HTTP digunakan sebagai protokol komunikasi client-server, dan untuk dapat menggunakan protokol HTTPS kita diharuskan memiliki sertifikat SSL.
    3. Port yang digunakan
    HTTP menggunakan port 80
    HTTPS menggunakan port 443.

    E. Referensi
    https://trialdi-blc.blogspot.co.id/2017/03/perbedaan-http-dan-https.html
    https://id.wikipedia.org/wiki/HTTP_Secure

    Wassalamu'alaikum wr.wb.
    Read More

    Social Profiles

    Facebook Instagram Email

    Translate

    Total Pageviews

    Followers

    My Info

    SMK NEGERI PRINGSURAT
    LEARN for yesterday => LIVE for today => HOPE for tomorrow !

    Blog Archive

    Popular Posts

    Copyright © VINA'S - NOTES | Powered by Blogger
    Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com